Juliet ‘Elly’ kami telah pergi

Group WA ‘GEMA’ yang tidak aktif bertahun-tahun tiba-tiba rame pada Senin 2 September 2024. Ada salah satu anggota group yang mengabarkan bahwa seorang perempuan bernama Elly meninggal dunia. Group WA tersebut berisi anggota Teater Gema IKIP PGRI Semarang angkatan tahun 2000. Ada dua senior dari angkatan sebelumnya adalah Mbak Isyaroh dan Mas Budi, lurah teater […]

Cerita Agustus

Aku menulis ini pada pagi hari di hari Kamis tanggal 23 Agustus 2023. Di hadapanku ada teh pahit hangat dan sebotol air meneral. Di depan terdapat tanaman hias yang aku pelihara yang jumlahnya kini tinggal beberapa saja. Di sampingku terparkir ArumBait, si mobil kecil dua baris yang muat pas untuk keluargaku. Cerita apa hari ini? […]

Abai

Abai adalah sebuah keadaan ketika kita memilih tidak memperhatikan, tidak mengerjakan sesuatu yang harusnya menjadi kewajiban kita. Misalnya, terdengar suara adzan, sebagai seorang muslim kita memiliki kewajiban untuk berangkat ke masjid melaksanakan salat tetapi kita abai, kita seolah tidak mendengarkan suara adzan itu lalu melanjutkan kegiatan kita misal tidur lagi, memasak dan yang lain. Tentu […]

Mengunjungi Bapak di hari Bapak

12 November 2022. Orang-orang pada media sosialnya mengunggah foto dan menuliskan kenangan bersama ayahnya, kalender google juga memberitahu bahwa tanggal tersebut diperingati sebagai hari ayah. Orang-orang tidak perlu tahu sejarah hari ayah, mereka senang ada satu waktu untuk mengingat kebaikan-kebaikan ayah mereka.   Pada hari itu pula saya datang ke rumah ayah yang aku panggil […]

MBAH YAI ZAINURI, PENGASUH KAMI SEMUA

Mendengar ada orang mabuk, beliau mengingatkan dan memarahi di pengeras suara setelah salat idul Fitri. Ada anak-anak menaruh sepedanya di masjid, dan anak-anak itu pergi dan tidak mengaji, beliau mengumumkan di pengeras suara masjid, “Ibu-ibu ini anaknya diurusi. Kendaraan di parkir masjid, tapi anaknya entah kemana.” Dan kami semua tidak pernah merasa sakit hati. Karena […]

Catatan pagi di Cabean

Tidak seperti biasanya, aku tidur pukul 20. Memang suasana mendukung, di kampung ini, pukul 20 sudah tidak berdenyut. Orang-orang sudah menutup pintu dan membujurkan tubuh di tempat tidur. Kadang masih ditemani TV. Kipas angin berputar mengeringkan keringat di dahi. Ya malam itu gerah. Baru menjelang pagi suhu udara berbalik dingin. Selimut melaksanakan tugasnya. Pada menjelang […]

Menjadi dan berarti

Keberhasilan adalah ketika seseorang bisa menjadi dan berarti. Menjadi sesuai yang dia inginkan dan berarti bagi lingkungan di sekelilingnya. Menjadi saja tanpa berarti tidaklah ada gunanya. Untuk menjadi berarti dibutuhkan kesediaan diri berbagi. Keberadan diri dibutuhkan bagi sesama. Untuk menjadi pribadi yang menjadi dan berarti ini bukan perkara mudah. Seorang pribadi harus melewati banyak kepedihan […]

MENJELANG SUBUH BURUNG YANG BERISIK

Saya tidur di lantai dua. Pagi menjelang subuh di atas rumahku ramai sekali. Entah burung apa riwa-riwi di atas atap rumahku sambil berbunyi. Suaranya berisik sekali dan sangat menganggu tidurku. Setiap ada gangguan maka aku akan mencari cara mengusir gangguan itu. Aku menyalakan lampu aku berharap dengan begitu burung-burung itu akan malu dan pergi. Ternyata […]

Menulis tangan lagi

Di awal-awal aku belajar nulis dulu, aku mulai dari nulis tangan dulu baru diketik di mesin ketik. Dulu sudah ada komputer tapi belum terjangkau olehku. Terus musim rentalan komputer tuh, aku minta ajar ke teman-teman. Proses menulis tangan masih berlanjut. Karena sewa komputer hitungan jam, jadi kalau mengarang di rentalan menghabiskan waktu. Baru saat Mas […]

Angpao menipu

Anak itu mendapat angpao lebaran. Ia buka angpao itu sedikit. Hatinya bungah, bibirnya senyum-senyum tidak jelas. Ia ayem karena melihat gambar berwarna merah. Ia hanya buka sedikit lalu ia masukkan lagi ke saku. Si anak masuk warung bakso.Ia merasa cukup uangnya untuk jajan bakso. Masih ada sisa mau ia belikan kuota internet. Ia berdoa semoga […]

Tontonanmu dulu

Anda yang anak 90-an pasti bisa membayangkan adegan sebelum dan sesudah peristiwa itu. Sebelum peristiwa itu adalah Satria Baja Hitam bertarung dengan lawannya, dan adegan setelah itu adalah sebuah ledakan menimbulkan Asep membumbung ke langit. Ini adalah akhir sebuah episode Satria Baja Hitam atau Kamen Rider Black. Di Jepang serial ini disiarkan pada tahun 1987 […]

Mulai mengetik pencarian Anda diatas dan tekan enter untuk mencari. Tekan ESC untuk batal.